Sabtu, 31 Januari 2009

IBU

Ibu...Sembilan bulan aku bersamamu
Engkau bawa kemana pun kau pergi
Suka duka aku turut bersamamu
Betapa besar kasih sayangmu, Ibu
Ibu...Saat aku terlahir di dunia
Engkau merawat dengan kasih sayangmu
Engkau tumbuhkan cinta kasihmu dalam diriku
Engkau berikan yang terbaik untukku
Ibu...
Pelita hatiku
Belahan jiwaku
Tempat berbagi suka dan duka
Engkaulah permata dalam kalbuku
Ibu...
Kini aku tlah dewasa
Engkau bantu aku menemukan jalan hidupku
Terima kasih Ibu
Surga berada di telapak kakimu
Cinta kasihku padamu, Ibu


(solopos)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar